Situs gratis pertama yang direkomendasikan untuk membuat blog adalah Situs gratis pertama yang direkomendasikan untuk membuat blog adalah Blogger.

Latihan Kaidah Pencacahan


Contoh

 

Ari dan Ira merupakan anggota dari suatu kelompok yang terdiri dari 9 orang. Banyaknya cara membuat barisan satu bersaf sengan syarat Ari dan Ira tidak berdampingan adalah . . .

 

A.   5 × 8!

B.    6 × 8!

C.    7 × 8!

D.   6 × 7!

E.    7 × 7!

 

Alternatif Pembahasan :

 

Untuk menyelesaikan soal diatas kita coba dengan menyederhanakan masalahnya menjadi:

Banyak susunan baris untuk 9 orang dengan posisi bebas adalah:

9 × 8 × 7 × × 1 = 9!

 

Banyak susunan baris untuk 9 orang dimana 2 orang Ari dan Ira harus berdekatan. Dengan menganggap Ari dan Ira adalah "satu" unsur maka unsur yang akan disusun adalah "delapan" dan saat posisi Ari dan Ira berdekatan ada dua posisi yang mungkin terjadi, sehingga banyak posisi baris adalah:

8 × 7 × 6 × × 1 × 2 = 8! × 2

 

Banyak susunan baris untuk 9 orang dimana Ari dan Ira tidak berdekatan adalah banyak susunan baris posisi bebas dikurang susunan baris dimana Ari dan Ira harus berdekatan yaitu:

9! − 8! × 2 = 9 × 8! − 8! × 2

        = 8! × (9 − 2)

        = 8! × 7

 

Jawaban : C

 

Contoh

 

Banyak susunan huruf berbeda yang dapat dibuat dari semua huruf pada kata apabila huruf harus selalu berdekatan adalah . . .

 

A.   432

B.    312

C.    240

D.   164

E.    720

 

Alternatif Pembahasan :

 

Susunan huruf berbeda yang dapat dibuat dari semua huruf pada kata SIMAKUI apabila huruf I harus selalu berdekatan dapat kita tentukan dengan menganggap "I " adalah "satu" sehingga banyak huruf yang kan disusun tinggal "enam".

 

Banyak susunan huruf adalah

II

S

M

A

K

U

6

5

4

3

2

1

 

Banyak susunan adalah 6 × 5 × 4 × 3 × 2 × 1 = 720, untuk kasus ini tidak kita kali 2! karena jika II bertukar posisi hasilnya adalah posisi yang sama.

 

Jawaban : E

 

Sumber

Labels: Matematika

Thanks for reading Latihan Kaidah Pencacahan. Please share...!

Back To Top