Situs gratis pertama yang direkomendasikan untuk membuat blog adalah Situs gratis pertama yang direkomendasikan untuk membuat blog adalah Blogger.

Latihan Soal Pilihan Ganda Peluang Kejadian Majemuk – 1

 

6.      Kotak A berisi 2 bola merah dan 3 bola putih. Kotak B berisi 5 bola merah dan 3 bola putih. Dari masing-masing kotak diambil satu bola. Peluang bola yang terambil bola merah dari kotak A dan bola putih dari kotak B adalah ...

A. 1/40

B. 3/20

C. 3/8

D. 2/5

E. 3/140

Alternatif Pembahasan :

Diketahui kotak A berisi 2 bola merah dan 3 bola putih, jika diambil satu bola, maka peluang terambil bola merah adalah  

Diketahui kotak A berisi 5 bola merah dan 3 bola putih, jika diambil satu bola maka peluang terambil bola putih adalah  

Peluang bola yang terambil bola merah dari kotak A dan bola putih dari kotak B adalah: 

Jawaban: B

7.      Dalam sebuah kelas yang jumlah muridnya 40 anak, 22 anak mengikuti IMO, 17 anak mengikuti IBO dan 20 anak mengikuti ICO. Ada juga yang mengikuti sekaligus dua kegiatan, yaitu 12 anak mengikuti IMO dan IBO, 9 anak mengikuti IMO dan ICO, 8 anak mengikuti IBO dan ICO, sedang 5 anak tercatat mengikut IMO, IBO maupun ICO. Jika dipilih salah satu anak dari kelas tersebut, peluang terpilihnya seorang anak yang tidak mengikuit IMO, IBO maupun ICO adalah …

A. 7/40

B. 6/40

C. 5/40

D. 4/40

E. 3/40

Alternatif Pembahasan :

Dalam sebuah kelas yang jumlah muridnya 40 anak, 22 anak mengikuti IMO, 17 anak mengikuti IBO dan 20 anak mengikuti ICO. Ada juga yang mengikuti sekaligus dua kegiatan, yaitu 12 anak mengikuti IMO dan IBO, 9 anak mengikuti IMO dan ICO, 8 anak mengikuti IBO dan ICO, sedang 5 anak tercatat mengikuti IMO, IBO maupun ICO. Jika dipilih salah satu anak dari kelas tersebut, peluang terpilihnya seorang anak yang tidak mengikut IMO, IBO maupun ICO adalah:

Total murid ada 40

Yang ikut IMO = 22

Yang ikut IBO = 17

Yang ikut ICO = 20

Yang ikut IMO dan ICO = 9

Yang ikut IMO dan IBO = 12

Yang ikut IBO dan ICO = 8

Yang ikut ketiganya = 5

Kemungkinan terpilih murid yang tidak ikut ketiganya ??

Kita telaah yuk

Hanya ikut IMO dan ICO = 9 – 5 = 4 hanya IMO = 22 – (4 + 5 + 7) = 6

Hanya ikut IMO dan IBO = 12 – 5 = 7 hanya IBO = 17 – (7 + 5 + 3) = 2

Hanya ikut IBO dan ICO = 8 – 5 = 3 hanya ICO = 20 – (5 + 3 + 4) = 8

Jadi yang gak ikut ketiganya adalah 40 – (8 + 7 + 6 + 5 + 4 + 3 + 2) =5

Peluang terpilihnya siswa yang tidak mengikuti ketiganya adalah: .

Jawaban: C

8.      Dari seperangkat kartu bridge diambil dua kartu sekaligus secara acak. Peluang yang terambil dua kartu king adalah ...

A. 12/21

B. 1/13

C. 4/221

D. 11/221

 E. 8/663

Alternatif Pembahasan :

Ruang sampel pengambilan dua kartu sekaligus dari seperangkat kartu bridge adalah: 

A kejadian terambil dua kartu King maka: 

Jadi peluang terambilnya dua kartu king adalah:

Jawaban: C

9.      Dalam kantong I terdapat 5 kelereng merah dan 3 kelereng putih, dalam kantong II terdapat 4 kelereng merah dan 6 kelereng hitam. Dari setiap kantong diambil satu kelereng secara acak. Peluang terambilnya kelereng putih dari kantong I dan kelereng hitam dari kantong II adalah ...

A. 39/40

B. 9/13

C. 1/2

D. 9/20

E. 9/40

Alternatif Pembahasan :

Misalkan A kejadian terambilnya kelereng putih dari kantong I maka  

Misalkan A kejadian terambilnya kelereng hitam dari kantong II maka  

Peluang terambilnya kelereng putih dari kantong I dan kelereng hitam dari kantong II adalah:

Jawaban: E

10. Dari 10 butir telur terdapat 2 butir yang busuk. Seorang ibu membeli 2 butir telur tanpa memilih. Peluang mendapat 2 butir telur yang baik adalah ...

A. 9/45

B. 11/45

C. 14/45

D. 18/45

E. 28/45

Alternatif Pembahasan :

Dari 10 butir telur terdapat 2 butir yang busuk. Seorang ibu membeli 2 butir telur tanpa memilih. Peluang mendapat 2 butir telur yang baik adalah:

Ruang sampel pengambilan dua telur sekaligus dari 10 butir telur adalah:



Telur yang kondisinya baik ada 8, misalkan terambil dua telur kondisi baik maka  

Jadi peluangnya adalah:

Jawaban: E

 

 Sumber Informasi

Labels: Matematika

Thanks for reading Latihan Soal Pilihan Ganda Peluang Kejadian Majemuk – 1 . Please share...!

Back To Top