Situs gratis pertama yang direkomendasikan untuk membuat blog adalah Situs gratis pertama yang direkomendasikan untuk membuat blog adalah Blogger.

Menafsirkan Nilai Optimum dalam Program Linier


Masalah dimulai dari soal cerita dan diakhiri dengan mendapatkan suatu nilai optimum fungsi objektif / fungsi sasaran. Fungsi objektif ini dapat berbentuk funsi laba, pendapatan, biaya dan sebagainya. Sehingga untuk menyelesaikan program linier lengkap, hendaknya mengikuti langkah-langkah sebagai berikut :

(1)   Menyusun model matematika yang terdiri dari kendala (sistem pertidaksamaan linier) dan fungsi sasaran

(2)   Melukis grafik daerah penyelesaian dari sistem pertidaksamaan linier tersebut serta menentukan titik-titik ujinya

(3)   Menentukan nilai optimum suatu fungsi sasaran dengan cara mensubstitusikan titik-titik uji ke dalam fungsi sasaran

 

Untuk lebih jelasnya akan diuraikan pada contoh soal berikut ini:

 

1.    Sebuah kapal penyeberangan mempunyai 70 tempat duduk. Setiap penumpang kelas utama bagasinya disediakan 100 kg dan setiap penumpang kelas ekonomi 50 kg. Kapal itu hanya dapat menampung bagasi maksimum 5.000 kg. jika tiket untuk kelas utama Rp. 600.000 dan untuk kelas ekonomi Rp. 300.000 maka tentukanlah besarnya pendapatan maksimum untuk sekali jalan

 

Alternatif Pembahasan :

 

Misalkan x = banyaknya penumpang kelas utama

y = banyaknya penumpang kelas ekonomi

 

maka dapat disusun kendala kapasitas bagasi dan kapasitas tempat duduk sebagai berikut:

x + y ≤ 70

100x + 50y ≤ 5000

x ≥ 0

y ≥ 0

 

Jika disederhanakan menjadi :

x + y ≤ 70

2x + y ≤ 100

x ≥ 0

y ≥ 0

 

Fungsi pendapatan : f(x, y) = 600000x + 300000y

 

Selanjutnya akan dilukis grafik daerah penyelesaian sistem pertidaksamaan di atas:

x + y = 70                  ... (g)

 

x

y

(x, y)

0

70

(0, 70)

70

0

(70, 0)

 

2x + y = 100              ... (h)

 

x

y

(x, y)

0

100

(0, 100)

50

0

(50, 0)

 

Titik A koordinatnya adalah A(0, 70)

Titik C koordinatnya adalah C(50, 0)

 

Sedangkan titik B merupakan perpotongan garis g dan h, diperoleh :

(1)    x + y = 70

(2)  2x + y = 100

---------------------

          –x         = –30       jadi x = 30

 

karena x + y = 70 maka 30 + y = 70, sehingga y = 40

 

Jadi koordinat titik B adalah B(30, 30)

 

Selanjutnya titik-titik tersebut disubstitusikan ke dalam fungsi optimum yakni:

 

f(x,y) = 600000x + 300000y, sehingga diperoleh :

A(0, 70)      f(A) = 600000(0) + 300000(70) = 21.000.000

B(30, 40)   f(B) = 600000(30) + 300000(40) = 30.000.000

C(50, 0)      f(C) = 600000(50) + 300000(0) = 30.000.000

 

Jadi besarnya pendapatan maksimum untuk sekali jalan adalah Rp. 30.000.000.

 

 

2.    Seorang anak diharuskan memakan dua jenis tablet tiap hari. Tablet pertama mengandung 2 unit vitamin A dan 2 unit vitamin B, sedangkan tablet kedua mengandung 3 unit vitamin A dan 1 unit vitamin B. Dalam satu hari anak itu memerlukan paling sedikit 12 unit vitamin A dan 8 unit vitamin B. Jika harga tablet pertama Rp. 500 perbutir dan tablet kedua Rp. 1.000 perbutir maka agar pengeluaran minimum banyak tablet pertama yang harus dibeli adalah …

 

Alternatif Pembahasan :

 

Misalkan x = banyaknya tablet jenis pertama

y = banyaknya tablet jenis kedua

 

maka dapat disusun kendala kebutuhan vitamin A dan vitamin B sebagai berikut:

 

 

Tablet 1

Tablet 2

Persediaan

Vit. A

2

3

12

Vit. B

2

1

8

 

Dari tabel di atas dapat disusun kendala, yakni :

2x + 3y ≥ 12

2x + y ≥ 8

x ≥ 0

y ≥ 0

 

Fungsi pengeluaran f(x, y) = 500x + 1000y

 

Selanjutnya akan dilukis grafik daerah penyelesaian sistem pertidaksamaan di atas:

2x + 3y = 12              ... (g)

 

x

y

(x, y)

0

4

(0, 4)

6

0

(6, 0)

 

2x + y = 8                  ... (h)

 

x

y

(x, y)

0

8

(0, 8)

4

0

(4, 0)

 

 

Titik A koordinatnya adalah A(0, 8)

Titik C koordinatnya adalah C(6, 0)

 

Sedangkan titik B merupakan perpotongan garis g dan h, diperoleh :

(1)  2x + 3y = 12

(2)  2x +  y = 8

      ----------------

2y = 4         jadi y = 2

karena 2x + y = 8 maka 2x + 2 = 8, sehingga 2x = 6 , x = 3

 

Jadi koordinat titik B adalah B(3, 2)

 

Selanjutnya titik-titik tersebut disubstitusikan ke dalam fungsi optimum yakni:

f(x,y) = 500x + 1000y, sehingga diperoleh :

A(0, 8) →  f(A) = 500(0) + 1000(8) = 8.000

B(3, 2) →  f(B) = 500(3) + 1000(2) = 3.500

C(6, 0) →  f(C) = 500(6) + 1000(0) = 3.000

 

Jadi besarnya pengeluaran minimum Rp. 3.000 didapat jika dibeli 6 tablet pertama.

 

 

Sumber

Labels: Matematika

Thanks for reading Menafsirkan Nilai Optimum dalam Program Linier. Please share...!

Back To Top